PERAN TNI
DALAM KEBERHASILAN SIAGA SDN 1 SIRAU
Sudah menjadi komitmen anggota TNI untuk berbakti pada tanah air, menjaga keutuhan Tanah air Indonesia juga berusaha berprestasi dan bekerja sama dengan instansi terkait serta membantu lembaga-lembaga yang membutuhkan. Salah satu instansi yang telah bekerja sama adalah SD Negeri 1 Sirau, SD Negeri 1 Tamansari dan beberapa SD lainnya di kecamatan Karangmoncol.
Mereka memohon bantuan anggota TNI dari Koramil Kecamatan Karangmoncol yang bernama Gino Wibowo, untuk membina dan melatih pramuka siaga untuk dipersiapkan dalam lomba kepramukaan yang bernama Pesta Siaga. Tentu saja atas ijin dari Danramil Koramil Karangmoncol Kabupaten Purbalingga. SD Negeri 1 Sirau telah langganan meminta bantuan dari TNI sejak tahun 2007. Materi pokok yang diajarkan adalah Peraturan Baris Berbaris (PBB) atau kedisiplinan, karena dalam materi pesta siaga ada PBB untuk siaga.
Maksud dari bantuan ini agar hasil yang dicapai Barung Kuning SD Negeri 1 Sirau optimal. Seperti yang telah diperoleh SD Negeri 1 Sirau tiga tahun terakhir sangat maksimal yakni sampai tingkat provinsi. Pelatihan PBB untuk Barung kuning SD Negeri 1 Sirau tahun 2011 di mulai dari persiapan lomba Pesta siaga tingkat Kwartir Ranting Karangmoncol yang dilaksanakan tanggal 22 Januari 2011, pelatihannya dimulai bulan Desember 2010, selama sebulan lebih. Dengan jadwal padat seminggu enam hari untuk menggodok kedisiplinan anak siaga dan PBB ala militer.
Materi kedisiplinan PBB yang diajarkannya diantaranya; siap, hadap kanan, hadap kiri, balik kanan, jalan di tempat, maju jalan, hormat, serong kanan, serong kiri lecang kanan, lankah maju, langkah mundur, geser ke samping kanan, kesamping kiri dan istirahat ditempat. Selain itu anak didik siaga diberikan gerakan kesiapan ala militer seperti memeriksa kelengkapan pakaian, baret, saku, alat dan sepatu. Juga yel lagu penyemangat agar selama latihan dan pelaksanaan lomba anak percaya diri diantaranya lagu yang berjudul “Maju Ayo Maju “ yang berhasil menambah motivasi keberhasilan barung.
Alhasil SD Negeri 1 Sirau berhasil menjadi juara I (satu) untuk putra dan putri di tingkat kecamatan artinya SD Negeri 1 Sirau berhak maju tingkat kwarcab purbalingga yang diselenggarakan tanggal 19 Februari 2011, hal serupa pun dilaksanakan khojim,S.Ag kepala sekolah tersebut. Hasil yang diperoleh juga maksimal yaitu juara I Putra dan Juara II Putri, Juara I putrinya SDN 1 Tamansari juga di bawah pelatihan dan pembinaan Gino Wibowo anggota TNI Koramil Karangmoncol juga. Sehingga SD Negeri 1 Sirau berhak maju lagi di tingkat Kordinator Wilayah Banyumas pada tanggal 26 Maret 2011. Masih dengan model yang sama pelatihan dilaksanakan selama tenggang waktu 36 hari, lebih banyak waktu sehingga hasil ditingkat sungguh optimal yaitu juara I (satu) untuk barung putra, untuk barung putrid belum berhasil karena ada tidak keberuntungan di warung (nama pos pada pesta siaga) ketangkasan, sehingga kehilangan nilai yang begitu besar. Namun demikian SD Negeri 1 Sirau berhak maju ke tingkat provinsi, mengatasnamakan eks karesidenan Banyumas bersama SD Makam Kec Rembang (putra) dan SDN1 Tamansari, SD Merden Banjarnegara (barung Putri). Hasil yang dicapai barung kuning SD Negeri 1 Sirau di Bumi Perkemahan Candra Birawa Karanggeneng Seamarang sungguh menakjubkan yaitu Juara I Seni Budaya dan Juara I Tonnis (permainan bola besar).
Itu semua berkat kedisiplinan, kepercayaan diri yang kuat, motivasi yang luar biasa, dukungan wali murid, partisipasi masyarakat yang kuat serta usaha keras dari semua keluarga besar SD Negeri 1 Sirau, kwartir ranting karangmoncol, koramil Karangmoncol dan pelatih-pelatih yang kompeten membina barung kuning SD Negeri 1 Sirau, serta pihak-pihak yang terkait.
Hasil Persari Kwarda II Jateng selengkapnya sebagai berikut :
A. Kategori Putra :
1. Warung Puisi : Juara I Kota Tegal, Juara II Kab Grobogan Juara III Kab Purbalingga2
2. Warung Kerajinan Mainan : Juara I Purworejo, Juara II Kab Kebumen, Juara III Kab Batang.
3. Warung menulis dan membaca Huruf Jawa: Juara I Kota Tegal, Juara II Kab Pati, Juara III Kab Batang.
4. Warung Tonnis : Juara I Kab Purbalingga 1, Juara II Kab Pati, Juara III Kab Kudus.
5. Warung Unggulan Seni Dan Budaya : Juara I Kab Purbalingga 1, Juara II Kab Purbalingga 2 dan Juara III Kota Tegal.
B. Kategori Putri
1. Warung Puisi : Juara I Kab Purbalingga, Juara II Kab Kebumen Juara III Kab Rembang.
2. Warung Kerajinan Mainan; Juara I Kab Sragen, Juara II Kab Rembang, Juara III Kab Kendal
3. Warung Menulis dan Baca Huruf Jawa : Juara I Kota Semarang, Juara II Kab Blora, Juara III Kab Rembang.
4. Warung Tonnis: Juara I Kab Pemalang, Juara II Kab Rembang dan Juara III Kab Kebumen.
5. Warung Seni Budaya : Juara I Kab Banjarnegara, Juara II Purworejo dan Juara III Kab Purbalingga
Motivasi dan kedisiplinan serta kemampuan sebagai modal utama kesuksesan.
By Gino Wibowo
Anggota TNI Koramil Karangmoncol
Purbalingga Jateng